RSS

Hujan Bulan Juni




sumber gambar :google


tak ada yang lebih tabah
dari hujan bulan Juni
dirahasiakannya rintik rindunya
kepada pohon berbunga itu

tak ada yang lebih bijak
dari hujan bulan Juni
dihapuskannya jejak-jejak kakinya
yang ragu-ragu di jalan itu

tak ada yang lebih arif
dari hujan bulan Juni
dibiarkannya yang tak terucapkan
diserap akar pohon bunga itu

(Sapardi Djoko Damono, 1989)


  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Read Users' Comments (0)

Di Antara Kita



terjebak di ruang yang salah
lakukan seperti kemarin
dan semua akan baik-baik saja

lengang
semua serba salah
maaf jika aku terlalu ingin tahu

dan sore itu
raut wajahmu menceritakan banyak hal
dan caramu bertutur sungguh cermin dari isi hati
prasangkaku masih sama
walau kau sering mengingkarinya
satu lagi
maaf untuk terlalu sering berprasangka

yah yang jelas kau benar
tidak perlu kita berdebat untuk masalah ini
ada banyak hal penting yang harus kita selesaikan bersama
biarlah waktu yang akan menjawab semua

hanya satu pintaku
cobalah untuk selalu jujur dengan dirimu sendiri

Selamat tanggal 19
Selamat berdamai 

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Read Users' Comments (0)

Kapan Pulang


Pertanyaan “kapan pulang?” sebenarnya adalah isyarat kekhawatiran yang tersimpan di sudut hati seseorang. “Kapan pulang?” adalah pertanyaan sederhana untuk mengetahui kapan sebuah pertemuan akan mengakhiri jurang perpisahan. “Kapan pulang?”  merupakan kepastian bahwa perpisahan yang terjadi hanyalah sementara, bukan berlama-lama atau berabad-abad #RDJ

Pagi ini tiba-tiba pertanyaan seperti itu muncul ”Pulang jumat kapan?”. Ya pertanyaan itu masuk di inbox saya. Dari siapa? Siapa lagi kalo bukan ibu saya tercinta. Dari kemaren saya sudah berniat untuk sms mengabarkan kondisi dan kapan saya pulang, tapi saya selalu lupa. Sampai akhirnya ibu yang sms seperti itu sebelum sempat saya mengabarkan. Kebangetan deh saya, sekedar sms aja sampe sering lupa. Ini emang udah sebulan saya belum pulkam dan yang menyedihkan lagi minggu ini pun saya belum bisa buat balik. Maaf bu  sudah membuatmu khawatir, insyaAlloh minggu depan saya pulkam.

Kalo ditanya pengen pulkam minggu ini nggak, jelaslah saya pengen banget. Buat saya pulkam sebualan sekali itu harus disempatkan, harus diagendakan. Dulu saya mikir kenapa secara tersirat ibu terlihat kurang rela saat saya ingin kuliah di tempat yang terbilang cukup jauh dan saya paham alasan di balik itu semua. Dan sekarang saya semakin paham akan alasan tersebut dan semakin paham kenapa saya tertakdir merantau di Semarang. Ada seseorang yang selalu mendoakan saya dan merindukan saya pulkam atau sekedar memberi sedikit kabar. Ada seorang yang mesti saya jaga baik-baik. Sekali lagi maaf bu baru bisa pulkam minggu depan. Dan terima kasih ya Rabb telah menitipkan saya seorang ibu yang sangat baik hatinya.



  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Read Users' Comments (2)


aku berkaca
bukan buat ke pesta

ini muka penuh luka
siapa punya?

kudengar seru-menderu
-dalam hatiku?-
apa hanya angin lalu?

(Chairil Anwar dalam sajak  ‘Selamat Tinggal’)

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Read Users' Comments (0)

Come on, Move on :)





  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Read Users' Comments (0)

Liburan Bersama Dua Sahabat --Bagian 5, Habis--

Jum'at, 08 Februari 2013


Hari ketiga di Jogja, sekaligus hari kembali ke Kebumen. Kami hanya berjalan-jalan untuk mencari kebutuhan masing-masing. Tujuan pertama adalah Kopma UGM. Cari kacamata. Kemudian ke Mirota. Saya jalan-jalan nggak jelas di sana. Nggak tau mau beli apa. Akhirnya selesai juga dan kami ke Shopping Center. Nah kalo tempat ini saya suka. Tidak begitu lama di sana, hanya membeli buku yang dicari teman saya. Niat awal saya tidak beli apapun, tapi karena ada Kisah Sang Penandai akhirnya saya memutuskan membelinya. Mumpung ada dan mumpung di Jogja, hehe. Dan terkahir adalah ke Pasar Beringharjo. Di sini saya jalan-jalan lebih tidak jelas dibanding di Mirota. 

Selesai jalan-jalan hari ketiga tersebut, akhirnya kami kembali ke Kebumen. Perjalanan pulang yang cukup melelahkan. Pertama mengenai motor di daerah Wates dan kemudian kena tilang di perbatasan Jogja-Purworejo. Lampu. Selesai sudah liburan bersama dua sahabat saya untuk liburan kali ini. Semoga suatu saat kami dapat menjejakkan kaki ke tempat lain. Melihat dunia. 

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Read Users' Comments (3)

Liburan Bersama Dua Sahabat --Bagian 4--

Kamis, 07 Februari 2013

Hari kedua di Jogja. Perjalanan hari itu adalah menuju Gembira Loka Zoo (GLZoo). Saya lebih senang menyebutnya Bonbin alias Kebun Binatang. Terakhir kali saya ke Bonbin kalo nggak salah waktu TK. Udah lama banget ya, hehe. Saya tidak begitu ingat seperti apa GLZoo waktu itu, yang jelas banyak binatangnya. Sekarang ragam binatangnya lebih banyak, ada museum biologinya juga, permainannya juga banyak, tapi ada satu binatang yang tidak ada di sana seperti dulu, yaitu Jerapah. 

Cukup lelah menelusuri GLZoo dengan berjalan kaki, tapi rasa lelah tersebut terbayar dengan melihat binatang dari yang buas sampai yang lucu. Dan sangat mengesankan ketika melihat anak kecil begitu gembiranya berlari-lari dan melihat binatang. Lucu. Masa kanak-kanak memang periode yang mengesankan. Sampai dhuhur kami berada di GLZoo. Selepas dhuhur akhirnya kami melanjutkan perjalanan ke Kaliurang


Kuda Nilnya nguap #eeh

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Read Users' Comments (0)